STANDARDISASI KOMPETENSI TEKNIK INSPEKSI QUALITY CONTROL DI PT. UNITED TRACORS PANDU ENGINEERING
Keywords:
Standardisasi, Kompetensi, Job Description, Inspection Working Standard, SKKNI, KKNIAbstract
PT. United Tractors Pandu Engineering (PT. UTPE) merupakan anak perusahaan dari PT. United Tractors Tbk, yang bergerak di bidang engineering dan industri alat berat. Quality Control sangat mengandalkan kemampuan inspektor dalam proses pengendalian mutu baik produk maupun komponen dari subcont. Sedangan kompetensi yang dimiliki oleh tiap inspektor saat ini belum sesuai dengan standar minimum yang terdapat pada SKKNI. Job description tiap job title saat ini juga belum sesuai dengan KKNI yang berlaku dan proses inspeksi yang dilakukan oleh inspektor juga belum memiliki standar kerja yang baku. Dengan kondisi yang demikian, sulit dilakukan identifikasi kompetensi dan peningkatan kemampuan inspektor Quality Control. Penilaian terhadap performa inspektor sulit untuk dipantau karena belum memiliki dokumen acuan standar. Dibuatlah standardisasi kompetensi teknik untuk inspektor Quality Control dengan pembuatan standar kerja yang sesuai dengan SKKNI dan kebutuhan perusahaan, job description baru yang sesuai dengan KKNI, serta inspection working standard untuk mempermudah inspektor dalam melakukan proses inspeksi. Dari hasil standardisasi yang telah dilakukan, dibuatlah Individual Developme Plan (IDP) sebagai usulan peningkatan kompetensi yang belum dimiliki oleh inspektor.Downloads
Published
2019-05-09
How to Cite
Sudarmaji, H., & Sang Resi, J. A. (2019). STANDARDISASI KOMPETENSI TEKNIK INSPEKSI QUALITY CONTROL DI PT. UNITED TRACORS PANDU ENGINEERING. Technologic, 9(2). Retrieved from https://technologic.polytechnic.astra.ac.id/index.php/firstjournal/article/view/240
Issue
Section
Table of Contents